welcome

Mister Oger ready to help you solve problems and share stories to fill your spare time

Tuesday, September 6, 2016

10 MANFAAT BELIMBING WULUH DAN PENGGUNAANNYA


10 MANFAAT BELIMBING WULUH DAN PENGGUNAANNYA


1.     Mengobati rematik
100 lembar daun belimbing wuluh atau secukupnya, dicuci dulu lalu tumbuk hingga halus, tambahkan kapur sirih, gosokkan ke bagian yang sakit itu. 100 gr daun muda belimbing wuluh, 15 biji cengkeh, dan 20 biji merica dicuci lalu tumbuk sampai halus lalu tambahkan sedikit cuka dan aduk hingga rata, oleskan pada bagian yang sakit.
2.     Mengobati diabetes
Segenggaman belimbing wuluh ditumbuk hingga halus lalu direbus sampai mendidih, ketika sudah matang langsung disaring dan air saringan diminum hangat-hangat 2x sehari, lakukan secara rutin hingga terasa khasiatnya.
3.     Mengobati gondongan
Daun belimbing wuluh sebanyak 100 lembar atau secukupnya ditumbuk hingga halus bersama 3 buah bawang putih yang agak besar, setelah halus barulah ditempelkan pada bagian yang terkena gondongan.
4.     Mengobati sakit gigi
Tumbuk buah belimbing wuluh sebanyak 5 buah tidak terlalu halus, lalu kunyah dengan garam terus-menerus sampai rasa sakit pada gigi terasa hilang.
5.     Mengobati darah tinggi 
Potong kecil-kecil 4 buah belimbing wuluh, lalu rebus dengan air 4 gelas, ketika air tersisa 1 gelas, langasung disaring dan air rebusan diminum secara rutin sebelum makan pagi.
6.     Mengobati jerawat
Buah belimbing wuluh diparut kemudian dicampur dengan garam sampai merata, gunakanlah sebagai bedak pada bagian yang berjerawat.
7.     Mengobati batuk
rebus daun, bunga, dan buah belimbing wuluh dalam jumlah yang sama dalam air yang mendidih selama 30 menit, minum airnya. Cara lain, ambil segenggam daun belimbing wuluh, segenggam bunganya, serta 2 buah belimbing wuluh, rebus dengan 2 gelas air gersama gula batu hingga airnya sisa setengah. Saring dan minum 2x sehari.
8.     Mengobati penyakit beguk
10 lembar daun belimbing wuluh dan 4 siung bawang merah, dibuat dengan menumbuk bersama-sama sampai halus, oleskan pada bagian yang terkena beguk.
9.     Mengobati panu
10 buah belimbing wuluh dicuci lalu digiling halus, tambahkan kapur sirih sebessar kelereng, diremas sampai rata. Ramuan ini digunakan untuk menggosok kulit yang terkena panu. Lakukan 2x sehari.
10. Mengobati gigi berlubang
7 buah belimbing wuluh dimakan dengan sedikit garam dan kunyah di tempat gigi berlubang.

No comments:

Post a Comment